HEADLINE
Dark Mode
Large text article

380 Prestasi Pelajar Indonesia di Ajang Talenta Internasional Tahun 2024

Jakarta, 14 Januari 2025 – Sepanjang tahun 2024, talenta muda Indonesia mampu menorehkan prestasi membanggakan di berbagai Ajang Talenta Internasional. Total sebanyak 380 prestasi diraih dengan penuh perjuangan. Berkali- kali sang merah putih berkibar diiringi lagu Indonesia Raya di kancah dunia. 

Pelajar Indonesia yang mengikuti Ajang Talenta Internasional harus melalui serangkaian perjalanan yang cukup panjang. Untuk mengikuti Ajang Talenta Internasional, mereka melewati serangkaian seleksi dan pembinaan secara bertahap. Dimulai dari Ajang Talenta Nasional tingkat Kabupaten/Kota, Provinsi, hingga Nasional. Kemudian, mereka melalui tiga tahap pembinaan dan seleksi untuk menjadi bagian dari Tim Indonesia di Ajang Talenta Internasional. 

Berbagai kisah lahir dari para sang juara, salah satunya pencapaian tim olimpiade geografi Indonesia yang berhasil meraih juara umum pada ajang International Geography Olympiad (iGeo) ke-20 di Maynooth dan Dublin, Irlandia pada 19 s.d. 24 Agustus 2024. Indonesia menjadi juara umum setelah sukses merebut tiga medali emas, satu medali perunggu, dan juara dua poster competition. 

Peraih medali emas iGeo, Rhesa Narayana Rasmara (SMA Negeri 2 Kota Tangerang Selatan), merasa terkejut dan bangga dirinya bisa mempersembahkan medali emas untuk Indonesia di iGeo 2024. "Sebenarnya saya cukup terkejut bisa mendapat medali emas, karena pada saat mengerjakan soal sebetulnya masih ada keraguan. Alhamdulillah bisa menorehkan prestasi untuk Indonesia," ujar siswa yang juga peraih medali emas OSN SMA/MA bidang Geografi tahun 2023 ini.

Capaian prestasi lainnya yang patut disorot adalah torehan Medali Emas bidang IT Network Systems Administration yang diraih oleh Favian Ahza Putra Sobar (Alumni SMK Negeri 1 Cimahi dan mahasiswa Universitas Komputer Indonesia Bandung) pada ajang Worldskills Competition (WSC) ke-47 di Lyon, Prancis.  

Favian Ahza Putra Sobar, mengungkapkan bahwa berkat doa, upaya, dan ketekunannya ia dapat memperoleh hasil yang maksimal di WSC. “Perasaannya sangat lega karena butuh perjuangan yang panjang dan ini menjadi impian saya sejak meraih medali di Lomba Kompetensi Siswa Nasional,” jelas Favian. 

Favian juga bercerita bahwa dirinya harus bersaing dengan negara-negara kuat di bidang IT Network Systems Administration seperti Korea Selatan, Taiwan, Tiongkok, dan Jepang. “Di bidang ini saya bersaing dengan 26 negara dan top five berasal dari negara Asia. Namun, akhirnya saya bisa meraih prestasi tertinggi dengan raihan Medali Emas,” katanya. 

Tak kalah menarik, Kevin Adi Senjaya, peraih medali emas International Mathematical Olympiad (IMO) dari SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong merupakan siswa pertama dalam empat tahun terakhir yang berhasil memboyong medali emas di ajang IMO. “Aku tidak menyangka dan kaget saat dinyatakan meraih medali emas. Kemenangan ini membuatku sangat bersyukur kepada Tuhan,” kata Kevin yang sudah mengikuti berbagai olimpiade sejak kelas empat SD. 

Meski sedari kecil berlaga di olimpiade, IMO tetap memberikan tekanan buat Kevin. Tekanan kian berat ketika para peserta dikumpulkan dalam satu ruangan untuk mengikuti kompetisi. “Kuncinya belajar dan percaya bahwa bekal dari sekolah maupun training camp dari Puspresnas dapat membantuku mengerjakan soal-soal yang sulit dengan baik. Lalu, yang terpenting tentunya berdoa menyerahkan semuanya kepada Tuhan,” ujar Kevin.

Di samping itu, tahun 2024 Indonesia dipercaya menjadi tuan rumah ASEAN University Games (AUG) ke-21. Kontingen Indonesia sukses memboyong 126 medali emas, 97 perak, dan 71 perunggu. 

Capaian prestasi gemilang para pelajar Indonesia di Ajang Talenta Internasional merupakan peran dari Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) melalui Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas). Puspresnas memberikan fasilitasi pembinaan kepada para siswa-siswi berprestasi untuk tampil maksimal dan memberikan prestasi terbaik di kancah dunia.

Berikut 380 Prestasi Pelajar Indonesia di Ajang Talenta Internasional Tahun 2024:

Battle of The Chefs pada 27 s.d. 29 Juni 2024 di Penang, Malaysia:

  1. Aldy dari SLB-C Negeri Pembina Provinsi Kalimantan Selatan (Medali Perunggu) 
  2. Kadek Dwi Andika Putra dari SLB Negeri 2 Denpasar (Medali Perunggu)
  3. Agustina dari SLB Negeri Pembina Palembang (Medali Perunggu)
  4. Roainun dari SLB Negeri Pangeran Cakrabuana Provinsi Jawa Barat (Medali Perunggu) 
  5. Elfadry Bayu Saputra dari SLB Prof. Dr. Sri Soedewi Masjchun Sofwan, SH Jambi (Penghargaan Diploma)
  6. Laili Julita dari SLB Negeri Tolitoli (Penghargaan Diploma)

International Biology Olympiad (IBO) pada 7 s.d. 14 Juli 2024 di Astana, Kazakhstan:

  1. Aaron Christian Endrij dari SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong (Medali Perak) 
  2. Keisha Rochelline Simorangkir dari SMA Negeri 8 Jakarta (Medali Perak) 
  3. Erlangga Dief Putra Hamam dari SMA Al Irsyad Al Islamiyah (Medali Perak) 

International Mathematical Olympiad (IMO) pada 11 s.d 22 Juli 2024 di Bath, United Kingdom:

  1. Kevin Adi Senjaya dari SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong (Medali Emas)
  2. Frederico Samuel Halim dari SMA Kristen 1 BPK Penabur Bandung (Medali Perunggu)
  3. Ben Robinson dari SMA Kristen Petra 1 Surabaya (Medali Perunggu)
  4. Raymond Christopher Tanto dari SMAS Kristen Kalam Kudus Sukoharjo (Medali Perunggu)
  5. Maulana Satya Adigama dari SMA Taruna Nusantara (Honourable Mention)
  6. Timothy William Koesasih dari SMA Kristen Petra 2 Surabaya (Honourable Mention)

World Schools Debating Championships (WSDC) pada 16 s.d. 26 Juli 2024 di Belgrade, Serbia:

  1. Carlsson Khovis dari SMAS Sutomo 1 Medan (Best EFL Team, Top Ten EFL Best Speaker, dan Honorable Mention)
  2. Bintang Putra Ari Ramadhan dari SMAS Al-Azhar Mandiri Palu (Best EFL Team dan Honorable Mention)
  3. Arilynn Wijaya dari SMAS Sutomo 1 Medan (Best EFL Team dan Honorable Mention)
  4. Yvonne Ng dari SMA Maitreyawira Batam (Best EFL Team dan Honorable Mention)
  5. Anya Krishna Rahardja dari ACS Jakarta (Best EFL Team dan Honorable Mention)

International Physics Olympiad (IPhO)  pada 21 s.d. 29 Juli 2024 di Isfahan, Iran:

  1. Zahran Nizar Fadhlan dari SMAN 1 Padang (Medali Perak)
  2. Kaitlyn Iliana Toniman dari SMAS Kristen BPK Penabur Gading Serpong (Medali Perunggu)
  3. Daniel Mark dari SMAS 1 Kristen BPK Penabur (Honorable Mention)
  4. Adika Rasendriya Arya Putra dari MAN 2 Kota Malang (Honorable Mention)
  5. Clarisa Aurelia Saputra dari SMAN Unggulan MH. Thamrin (Honorable Mention)

International Chemistry Olympiad (IChO) pada 21 s.d. 30 Juli 2024 di Riyadh, Arab Saudi:

  1. Aryo Razak dari SMAS Katolik Rajawali, Sulawesi Selatan (Medali Perunggu) 
  2. Sultan El Shirazy dari SMAN 17 Palembang (Medali Perunggu)
  3. James Adhimulia dari SMAS 1 Kristen BPK Penabur Jakarta (Medali Perunggu) 
  4. Ahmad Ayman Al Ghifary  dari MAN 2 Kota Malang (Medali Perunggu) 

International Economics Olympiad (IEO) pada 22 s.d. 31 Juli 2024 di Hongkong, Republik Rakyat Tiongkok:

  1. Andrew Pratama Kho dari SMAS Kristen 6 Penabur (Medali Perak)
  2. Nazla Filia Adzkia Taqiya dari SMAS Pribadi Kota Bandung (Medali Perak)
  3. Nathanael Pradipta dari SMAN 47 Jakarta (Medali Perunggu)
  4. Gilbert Liean Wu dari SMAS Dharma Yuda Pekanbaru, Riau (Medali Perunggu) 

ASEAN University Games (AUG) pada 25 Juni–6 Juli 2024 di Surabaya-Malang, Indonesia: 

126 Medali Emas, 99 Medali Perak, dan 71 Medali Perunggu

International Mathematics Competition (IMC) pada 5 s.d. 11 Agustus 2024 di Blagoevgrad, Bulgaria:

  1. Muhammad Jilan Wicaksono dari Universitas Indonesia (Medali Perak)
  2. Rama Sulaiman Nurcahyo dari Universitas Gadjah Mada (Medali Perak)
  3. Ivan Hadinata dari Universitas Gadjah Mada (Medali Perunggu)
  4. William Surya Putra dari Universitas Brawijaya (Medali Perunggu)
  5. Mohammad Ferry Husnil Arif dari Universitas Indonesia (Medali Perunggu) 
  6. Parmenas dari Universitas Hasanuddin (Honorable Mention)

International Earth Science Olympiad (IESO) pada 8 s.d. 16 Agustus 2024 di Beijing, Republik Rakyat Tiongkok:

  1. Sanny Onggiesty Dassaniya dari SMAS Darma Yudha (Medali Perak penghargaan individu, Medali Perunggu Earth System Project, dan Medali Perunggu International Team Field Investigation 
  2. Ammara Shifa Andini dari MAN 2 Kota Malang (Medali Perunggu penghargaan individu dan Medali Perunggu Earth System Project)
  3. Thomas Chrisant Denen dari SMAS Kristen Immanuel (Medali Perak penghargaan individu dan Medali Perunggu Earth System Project)
  4. Mujib Ahmad Kurniawan dari SMAN 1 Kudus (Medali Earth System Project) 

International Geography Olympiad (iGeo) pada 19 s.d. 24 Agustus 2024 di Dublin, Irlandia:

  1. Rhesa Narayana Rasmara dari SMA Negeri 2 Tangerang Selatan (Medali Emas)
  2. Ahmad Fauzan Mubarok dari SMA Negeri 21 Jakarta (Medali Emas)
  3. Adelio Rasendriya Hafindika dari SMA Pradita Dirgantara (Medali Emas)
  4. Nareswari Tarisa Kirana dari SMA Pribadi Bandung (Medali Perunggu)

International Olympiad on Astronomy and Astrophysics (IOAA) pada 17 s.d. 26 Agustus 2024 di  Vassouras, Brasil:

  1. Nathan Gabriel Winoto dari SMAS Kristen 5 BPK Penabur (Medali Perak)
  2. Novin Raushan dari SMA Kesatuan Bangsa (Medali Perunggu)
  3. Navaro Nayottama dari SMAS Global Prestasi (Medali Perunggu)

International Olympiad in Informatics (IOI)  pada 1 s.d. 8 September 2024 di Alexandria, Mesir:

  1. Matthew Allan dari SMAS Kanisius Jakarta (Medali Perak)
  2. Kelven Nathanael dari SMA Katolik St. Louis 1 Surabaya (Medali Perak)
  3. Aufan Ahmad Mumtaza dari SMAS Al Irsyad Satya Padalarang (Medali Perak) 
  4. Gunadi Gani dari SMAS 1 Kristen BPK Penabur Jakarta (Medali Perunggu) 

WorldSkills Lyon pada 5 s.d. 15 September 2024 di Lyon, Prancis: 

  1. Favian Ahza Putra Sobar dari Universitas Komputer Indonesia (Medali Emas)
  2. Fikhi Akmal dari Politeknik Negeri Bandung (Medali Perak)
  3. Ahmad Yogi Fernanda dari Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (Medallion for Excellence)
  4. Denny Syahrul Arfiansyah dari Politeknik Elektronika Negeri Surabaya (Medallion for Excellence)
  5. Reho Kurnia dari SMK Tunas Harapan Pati (Medallion for Excellence)

Dutch Open for Youth Championship pada 31 Oktober s.d. 5 November 2024 di Almere, Belanda:

  1. Muhammad Rifqi Syahputra dari SD Negeri 1 Ampenan (Medali Emas Kata dan Kumite)
  2. Jose Alvin Sebastian dari SD Negeri 4 Purwodadi (Medali Emas Kumite Kata)
  3. Adelio Zahran Puasa dari SMP Negeri 4 Jayapura (Medali Emas Kata dan Medali Perak Kata) 
  4. Aghniya Faza Nurwidhi dari SMP Negeri 81 Jakarta (Medali Emas Kata)
  5. Jafran Mujaffar dari SMPN 1 Banjaran (Medali Emas Kata)
  6. Fahrel Apriansyah Amartha dari SMA Negeri 1 Bandar Lampung (Medali Emas Kumite) 
  7. Ida Ayu Kirana Maheswari dari SMAN 1 Sukawati (Medali Emas Kumite dan Medali Perunggu Kata)
  8. Rameyza Qanita dari SD Negeri 2 Rajabasa (Medali Perak Kumite)
  9. I Gede Arya Wiguna dari SD Negeri 2 Pesinggahan (Medali Perunggu Kumite)
  10. Eloven Kristian Langit Potoroli dari SMP Negeri 1 Tabukan Tengah (Medali Perunggu Kumite) 
  11. Daffa Raditya Widiarta dari SMA Negeri 5 Mataram (Medali Perunggu Kata)
  12. Adinda Carissa Rahma Budhi dari SMA Negeri 8 Bekasi (Medali Perunggu Kumite)

International Junior Science Olympiad (IJSO) pada 2 s.d. 12 Desember 2024 di Bucharest, Romania:

  1. Kayser Hwang dari SMP Darma Yudha Pekanbaru (Medali Perak)
  2. Irsy Alvaro Rhein dari SMPS Mentari Intercultural School Bintaro Kota Tangerang Selatan (Medali Perak)
  3. Raphael Kamil Edward dari SMPN 193 Jakarta (Medali Perunggu)
  4. Hanin Khairunnisa Fauzan dari SMP Islam Terpadu Raudhatul Jannah  Cilegon (Medali Perunggu)
  5. Jayvin Stanley Chen dari SMP Mahabodhi Vidya Jakarta (Medali Perunggu) 
  6. Nadira Mayumi Assyakirah dari SMP Al Azhar Mandiri Palu (Medali Perunggu 

World Universities Debating Championship (WUDC) pada 27 Desember 2024 s.d. 4 Januari 2025 di Panama City:

  1.  EFL Champion diraih Jennifer Marcellyn Cen dan Rachel Chen dari Universitas Bina Nusantara
  2. EFL Finals Best Speaker dan berhak menerima penghargaan Boby Andika Ruitang Award diraih Jennifer Marcellyn Cen

***

Laman: https://pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/ 

Instagram: @puspresnas

Twitter: @puspresnas

Tiktok: @puspresnas

Facebook: Pusat Prestasi Nasional

Youtube: Pusat Prestasi Nasional

Email: puspresnas@kemdikbud.go.id 


#PendidikanBermutuUntukSemua

#TalentaEmasIndonesia

#Puspresnas #BPTI

#JujurItuJuara

#BerprestasiLebihHebat

Sumber:
  • Sumber: Siaran Pers Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, Nomor: 363/Sipers/01/2025

  • Puspresnas
Post a Comment